Kajianberita.com
Beranda Headline Indonesia Idol Malam ini, Dua Penyanyi Sumut akan Nyanyikan lagu Bernada Tinggi

Indonesia Idol Malam ini, Dua Penyanyi Sumut akan Nyanyikan lagu Bernada Tinggi

Novia Situmeang malam ini tampil di Indonesian Ido membawakan lagu Tak Ingin Usai dari Kezia Levronka

Hanya tersisa dua penyanyi asal Sumut, yakni  Rony Parulian Nainggolan dan Novia Situmeang yang bertanding pada babak Spektakuler Show 3 Indonesia Idol yang  digelar Senin malam ini di RCTI pukul 21.30 wib.

Bersama 10 kontestan lainnya, semua penyanyi itu akan membawakan  lagu bertema  ‘Tribute to Indonesian Band’.

Adapun 12 peserta yang akan bertarung di babak Spektakuler Show 2 di antaranya adalah, Alfredo Fernanda, Rony Parulian, Anggis Devaki, Salma Salsabila, Nyoman Paul, Nabilah Taqiyyah, Novia Tumeang, Dimansyah, Syarla Martiza, Danil Pratama, Nayla Uthor dan Rahman Sadli.

Admin Instagram @indonesianidol memberikan bocoran mengenai lagu yang akan dibawakan oleh 12 kontestan di panggung Spektakuler 3 Show malam nanti.

Dalam unggahan tersebut, memang admin tidak secara gamblang menyebutkan judul lagu yang akan dibawakan peserta.

Admin memberikan clue berubah huruf acak. Kemudian mengajak warganet untuk menyusun huruf tersebut menjadi susunan judul lagu yang benar.

Berikut  daftar lagu yang akan dinyanyikan 12 peserta, menurut tebakan  kebanyakan warganet.

Danil – I’m Sorry Good Bye (Krisdayanti)

Salma – Menangis Semalam (Audy Item)

Novia – Tak Ingin Usai (Kezia Levronka)

Anggis – Bawa Dia Kembali (Mahalini)

Syarla – Kali Kedua

Alfredo – Keabadian (Reza Artamevia)

Paul – Mungkin Hari Ini Esok atau Nanti (Anneth)

Neyl – Bintang Kehidupan (Nike Ardilla)

Nabilah – Jangan Gila (BCL)

Rahman – Pudar (Rossa)

Dimansyah – Cinta di Ujung Jalan (Agnez Mo)

Rony – Aku Memilih Setia (Fatin)

Pekan sebelumnya, Senin (13/2/2023), sebanyak 13 beserta sudah menampilkan kemampuan mereka di hadapan juri. Masing-masing peserta membawakan lagu bertema ‘Tribute to Indonesian Band’. Sayangnya, Rosalina Samosir harus terhenti langkahnya di babak tersebut.

Novia termasuk salah satu penyanyi dengan tenik yang sangat memukau pada Indonesian Idol kali ini.  Namun pada pekan lalu, penampilan Novia mendapat banyak kritikan dari juri.

Menurut Anang Hermansyah, Novia terlalu kaku saat membawakan lagu ‘Merindukanmu’ dari D’Masiv.

“Kamu jadi berkesan kamu gak ada di dalam lagu itu. Kamu hanya seperti mengakrobatik nada.”

Senada denang Anang, BCL turut menilai bahwa Novia kurang memberikan rasa. Sementara David merasa ada yang kurang di penampilan Neyl.

Malam ini kita berharap penampilan dua penyanyi asal Sumut, Novia dan Rony bisa lebih memukau sehingga mereka lolos dari eliminasi. (*)

 

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan