Kajianberita.com
Beranda Sumut Waspada! BMKG Ingatkan Potensi Hujan Lebat di Wilayah Sumut

Waspada! BMKG Ingatkan Potensi Hujan Lebat di Wilayah Sumut

Prakirawan BBMKG Wilayah I Medan, Budi Prasetyo, jelaskan terkait potensi hujan dengan intensitas ringan dan lebat di wilayah Sumut. (tangkapan layar Instagram BBKMG)

MEDAN – Balai Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah I Medan, memperkirakan sejumlah wilayah di Provinsi Sumatera Utara berpeluang hujan ringan hingga lebat sejak siang hingga sore hari ini, Rabu (8/3/2023).

“umumnya kondisi cuaca di Sumatera Utara pagi hari ini berawan. Siang hingga sore hari peluang terjadinya hujan dengan intensitas ringan hingga lebat,” kata Prakirawan BBMKG Wilayah I Medan, Budi Prasetyo, melalui akun Instageam BBMKG Wilayah I Medan.

Dikatakannya, wilayah yang bepotensi hujan ringan hingga lebat di siang hari ini adalah di wilayah Simalungun, Toba, Humbang Hasundutan, Tapanuli Utara dan Pematangsiantar sekitarnya.

“Malam harinya kondisi cuaca di Sumatera Utara berpotensi hujan ringan hingga lebat, seperti di wilayah Dairi, Pakpak Barat, Humbang Hasundutan serta Samosir dan sekitarnya,” ucap Budi.

Budi menjelaskan untuk suhu udara di Sumatera Utara berada di suhu 16-32 derajat celcius,dengan kelembapan 63-98 persen arah angin 10-30 Km/Jam di Barat Laut – Timur Laut. Sejak 6 Maret tidak ditemukan titik api (hotspot) di Sumatera Utara.

BMKG Wilayah I Medan pun mengingatkan masyarakat untu berhati-hati jika beraktivitas di luar rumah dan tidak keluar rumah jika tidak ada urusan mendesak. “Oleh karena itu, diharapkan kepada masyarakat untuk tetap waspada,” ungkap Budi. (*)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan