![]() |
Api tampak melalap lantai atas kantor Dinas Pendidikan Sumut di Jalan Cik di Tiro, Medan |
Kantor Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Utara yang berlokasi di Jalan Cik di Tiro Medan, mengalami kebakaran Rabu (26/2/2025) siang. Masyarakat dan pengguna jalan sempar kaget karena api marak cukup cepat sehingga tampak dari luar.
Situasi itu tentu saja membuat seluruh pegawai dan staf segera berhamburan keluar gedung sehingga membuat jalan Cik Di Tiro macet total. Para karyawan berupaya menyelamatkan diri karena kuatir api akan semakin marak.
Atmaja selaku Kasi Keselamatan dan Kebakaran, mengonfirmasi bahwa tidak ada korban jiwa dalam kasus kebakaran kali ini.
"Dinas kebakaran gerak tadi siang (12.30 WIB). Kita sampai ke sini posisi api sudah ada di lantai dua," beber Atmaja.
Ia menyebutkan, awal kebakaran terjadi di sisi gedung sebelah kiri. Pantauan IDN Times tebok gedung sudah hangus terbakar. Belum bisa dipastikan asal muasal api. Namun diduga kebakaran itu disebabkan sambutan arus pendek.
Pukul 13.00 WIB Damkar telah berhasil memadamkan api sepenuhnya. Setidaknya ada 5 armada yang diturunkan untuk menjinakkan si jago merah.
"Ruang dalam gak ada kebakar. Hanya kena tempias api. Tadi sudah kita cek. Negatif korban jiwa. Ini dinas pendidikan tingkat 1, ruang dalam tak ada yang kena dan berkas tidak ada yang kebakar," ujar Armaja.
Sampai berita ini diturunkan, petugas Damkar masih terus berupaya memadamkan api. ***